Kompor Minyak Merk "Garuda"

Kompor minyak yang dulu populer dikalangan masyarakat kita, jaman sekarang diganti oleh kompor gas. Kompor ini bikinan lokal oleh “Garuda Products Corporation”, Java. Kemungkinan barang era orde baru, bisa saja lebih tua juga.
Kompor ini belum pernah dipakai, alias NOS, ada berberapa goresan kecil dan karatan di bagian burner dan setelan sumbu, seperti dilihat di foto-foto.Lengkap dengan sindiknya untuk menyalakan sumbu kompor.

Bahan besi dilapis cat enamel.

Ukur 24 x 24 cm, Tinggi 21 cm

SOLD

Buku Agenda 1956

Judul lengkap “ Buku Tjatatan Saku 1956”
Penerbit: Persatuan Pegawi Polisi R.I. Daerah Semarang”

Pemilik buku ini dahulu adalah Daliman Wirjohardjono, seorang bapak polisi dari Sukoharjo.

Buku agenda ini menggunakan ejaan lama, berisi antara lain kalender tahun 1956, lagu Indonesia Raya, rambu lalu lintas, daftar kedutaan besar RI, alamanak tahun 1801 sampai 1980 dan masih banyak lagi.

Didalam buku ini terdapat beberapa catatan, tampaknya sang pemilik menggunakannnya untuk mencatat daftar alamat.

Semua halaman masih lengkap.

Tulisan di sampul sudah luntur!

Sampul agak robek di pinggirnya.

Terdiri atas 100 halaman ditambah agenda harian selama satu tahun.

Ukur 13,2 x 9 cm

Harga Rp 90 ribu

Kaleng "Express Gun Oil"

Kaleng pelumas untuk senjata, tanpa isi, bisa digunakan untuk dekorasi atau cocok juga untuk koleksi. Buatan Inggris, kondisinya bagus tetapi ada beberapa goresan.
Dimensi/Ukur 3,5 x 5,5cm, tinggi 9cm (11,5 dengan tutup)

SOLD